Senin 01 May 2023 16:15 WIB

Akomodasi Arus Balik, Daop 6 Perpanjang Angkutan Lebaran Hingga 7 Mei

Penambahan kereta awalnya hanya sampai tanggal 3 Mei.

Rep: Muhammad Noor Alfian Choir/ Red: Fernan Rahadi
Ilustrasi rel kereta api.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ilustrasi rel kereta api.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Daop 6 Yogyakarta akan memperpanjang masa penambahan kereta untuk angkutan lebaran hingga 7 Mei mendatang.  Manajer Humas KAI Daerah Operasi (Daop) VI Franoto Wibowo mengungkapkan alasan perpanjangan tersebut lantaran untuk mengakomodasi pemudik dalam rangka arus balik. 

"Yang pasti untuk mengakomodasi pengguna maupun pelanggan KA yang belum berkesempatan untUK mudik atau balik di Minggu pertama lebaran 1444 H, kami tetap menjalankan KA tambahan," katanya ketika dihubungi, Senin (1/5/2023). 

Baca Juga

Franoto menjelaskan bahwa penambahan kereta tersebut awalnya hanya sampai tanggal 3 Mei. "Jadi KA masa lebaran yang masih berjalan akan kita diperpanjang hingga tanggal 7 (Mei)," katanya.

Franoto juga mengatakan bahwa pada 1 Mei diperkirakan 20 ribuan penumpang akan berangkat dari Daop 6. Kemudian disusul dua hari terakhir masa Angkutan Lebaran 2023 tanggal 2 dan 3 Mei diperkirakan akan berangkat sebanyak 15 ribuan dan 10 ribuan pelanggan.

Untuk tingkat kedatangan di Daop 6 pada tanggal 1 Mei ini akan masih berada di angka 20 ribuan. Kemudian hari berikutnya berangsur turun yaitu 9 ribuan di tanggal 2 Mei, dan 6 ribuan di tanggal 3 Mei.   

Selain itu, untuk volume kedatangan pelanggan dari Daop 6 Yogyakarta pada H+1 hingga H+7 terdapat sekitar 168.894 pengguna KA. Baik yang datang atau tiba di semua stasiun wilayah Daop 6. 

"Jika dirata-rata pelanggan KA yang datang atau tiba di Daop 6 sebanyak 24.128 pelanggan per hari selama H+1 hingga H+7 ini," katanya mengakhiri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement