Senin 01 Apr 2024 22:17 WIB

Ratusan Buruh Gendong di Boyolali Terima Bingkisan Paket Bahan Pokok

Pemkab Boyolali juga memberikan bingkisan untuk petugas kebersihan dan parkir.

Rep: Antara/ Red: Irfan Fitrat
Bupati Boyolali M Said Hidayat.
Foto: Republika/ Alfian choir
Bupati Boyolali M Said Hidayat.

REPUBLIKA.CO.ID, BOYOLALI — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali, Jawa Tengah, membagikan bingkisan paket bahan pokok untuk 250 buruh gendong di sejumlah pasar tradisional. Bingkisan serupa juga dibagikan kepada para petugas kebersihan dan petugas parkir.

Bingkisan paket bahan pokok itu diserahkan Bupati Boyolali M Said Hidayat di Pendopo Gede Kabupaten Boyolali, Senin (1/4/2024). Bupati mengatakan, bantuan berupa paket bahan pokok ini rutin dibagikan setiap tahun pada bulan Ramadhan. Bantuan itu disebut sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga

Menurut Bupati, pembagian bingkisan itu juga sebagai wujud rasa syukur Pemkab Boyolali atas raihan penghargaan Adipura yang ke-15 kali secara beruntun.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Boyolali Binasih Setiyono mengatakan, total ada ratusan paket bahan pokok dengan nilai sekitar Rp 156 juta yang dibagikan. Selain 250 paket untuk buruh gendong, diserahkan 165 paket untuk petugas parkir dan 196 paket untuk petugas kebersihan. “Setiap petugas yang mendapat paket sembako untuk Lebaran masing-masing senilai Rp 300 ribu,” ujar dia.

Sebelum acara penyerahan paket bahan pokok, Bupati Boyolali menyerahkan insentif kepada 46 pimpinan pondok pesantren, dengan masing-masing senilai Rp 1 juta, serta 1.030 orang guru mengaji, dengan nilai Rp 500 ribu per orang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement