Ahad 11 Apr 2021 18:35 WIB

Dukung Kewirausahaan, Artugo Luncurkan Sederet Peranti Dapur

Bulan Ramadhan dipandang momen yang tepat untuk memulai usaha.

Diskusi bersama komunitas UMKM yang dilaksanakan Artugo di Pratama Elektronik Yogyakarta, Ahad (11/4).
Foto: Republika/Fernan Rahadi
Diskusi bersama komunitas UMKM yang dilaksanakan Artugo di Pratama Elektronik Yogyakarta, Ahad (11/4).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Menjelang Ramadhan yang akan dimulai awal pekan ini, Artugo meluncurkan tiga produk yang handal tidak hanya dari sisi fungsi, namun juga material, serta rendah konsumsi energi, sehingga sangat sesuai bagi wirausaha food & baverage (F&B) pemula, baik dalam skala kecil maupun menengah.

"Sebagai brand asli Indonesia, sejak pertama kali hadir di pertengahan tahun 2020, Artugo berkomitmen untuk mendukung kewirausahaan khususnya bidang F&B, mengingat kewirausahaan merupakan salah satu sumber denyut ekonomi terutama di era pandemi. Setelah meluncurkan chest freezer warna-warni pertama di Indonesia yang sangat sesuai untuk kegiatan usaha, kami melanjutkan dukungan ini dengan meluncurkan tiga varian produk terbaru, yaitu Chopper Electric Oven, dan Cooktop Induction atau kompor listrik portable." ujar  Area Manager Artugo Jawa Tengah-DIY, Mochammad Alwi, di sela-sela diskusi bersama komunitas UMKM yang dilaksanakan di Pratama Elektronik Yogyakarta, Ahad (11/4).

Menurut Alwi, bulan Ramadhan adalah momen yang tepat untuk memulai usaha. Inilah yang melatar belakangi kami untuk meluncurkan ketiga varian produk ini secara bersamaan. 

"Kami berharap, lini terbaru Artugo ini dapat menstimulasi kreatifitas calon entrepreneur sekaligus membantu memberikan kepercayaan diri untuk memproduksi makanan atau minuman yang memiliki nilai ekonomi. Ini adalah wujud komitmen Artugo untuk terus berusaha memberikan kontribusi pada majunya UMKM Indonesia di masa depan," lanjut Alwi.

Dalam hitungan bulan, Artugo telah mampu bersaing di pasar peranti rumah tangga dan elektronik di Yogyakarta. Keberhasilan ini juga dipicu oleh besarnya potensi provinsi ini sebagai daerah wisata dengan beraneka ragam tempat kuliner. Sebagai brand yang memiliki varian produk yang ditujukan bagi usaha F&B, Yogyakarta dipandang sebagai peluang besar untuk melakukan penetrasi pemasaran. Selain lini Espiritos del Artugo yaitu chest freezer dengan tampilan warna warni, Artugo juga memiliki koleksi display cooler, hingga showcase.

"Strategi penyesuaian jenis produk terhadap kebutuhan pasar merupakan kunci keberhasilan Artugo. Ini juga dibarengi dengan pemerataan pemasaran. Kami memanfaatkan beragam kanal pemasaran untuk memudahkan masyarakat mendapatkan produk Artugo, salah satunya dengan menggandeng toko-toko elektronik tradisional di seluruh penjuru Yogyakarta" jelas Branch Manager Artugo Cabang Yogyakarta, Ainur Yanni.

Dijelaskan Yanni, salah satu toko yang digandeng untuk memasarkan produk Artugo adalah Pratama Elektronik. Dikenal dengan pelayanannya yang prima serta lengkapnya lini produk yang disediakan, membuat Artugo tak ragu untuk mempercayakan pemasaran produk kepada Pratama Elektronik. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement