Senin 07 Jun 2021 14:04 WIB

Persis Puncaki Sementara Klasemen IFeL 2021

Baim berhasil membalikkan keadaan dan menang dengan skor 2-1.

Rep: Binti Sholikah/ Red: Fernan Rahadi
Persis Solo
Foto: Twitter
Persis Solo

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Matchweek pertama turnamen sepak bola virtual Indonesian Football e-League (IFeL) 2 2021 bergulir pada Sabtu (5/6) dan Ahad (6/6). Persis Solo yang diwakili oleh Puspamba Ibrahim alias Baim bertengger di puncak klasemen sementara IFeL 2 2021 setelah meraih 10 poin hasil laga melawan PSG Pati dan Badak Lampung FC pada matchweek perdana.

Dikutip dari situs resmi Persis Solo, Senin (7/6), menyebutkan, pada pertandingan pertama, PSG Pati menjadi lawan Persis. Tanpa ampun, dua kemenangan disapu bersih oleh Baim dengan melibas PSG Pati enam gol tanpa balas di game pertama dan menang tipis 2-1 di game kedua.

Keesokan harinya, Baim berhasil meraih empat poin hasil tanding melawan Badak Lampung FC. Sempat tertinggal di game pertama, Baim berhasil membalikkan keadaan dan menang dengan skor 2-1. Di pertandingan selanjutnya, ia harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh Doni, wakil Badak Lampung FC.

Total 10 poin didapatkan oleh Persis pada matchweek pertama IFeL 2 2021. Hasil tersebut membawa Persis melecut ke posisi teratas klasemen dan menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan. Di bawahnya, Laskar Samber Nyawa dibuntuti PSIM Yogyakarta dengan raihan 9 poin, dan Rans Cilegon FC di posisi ketiga dengan 7 poin.

Torehan positif Baim bersama Persis menjadi awal yang meyakinkan untuk melakoni matchweek selanjutnya yang akan digelar setiap akhir pekan nanti. Gelaran IFeL 2 2021 dapat disaksikan melalui kanal Youtube Indonesian Football e-League.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement