Ahad 18 Jul 2021 13:44 WIB

Yogyakarta Upayakan 14.000 Vaksinasi per Pekan

Vaksinasi massal yang digelar tiga kali dalam satu pekan,

Pelajar menunggu penyuntikan vaksin Covid-19 Sinovac di Sekolah Nasional Tiga Bahasa Budi Utama, Sleman, Yogyakarta, Rabu (14/7). Yogyakarta mulai melakukan vaksinasi massal Covid-19 di sekolah untuk pelajar. Sebanyak 49.999 anak menjadi target vaksinasi Covid-19 di Yogyakarta.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Pelajar menunggu penyuntikan vaksin Covid-19 Sinovac di Sekolah Nasional Tiga Bahasa Budi Utama, Sleman, Yogyakarta, Rabu (14/7). Yogyakarta mulai melakukan vaksinasi massal Covid-19 di sekolah untuk pelajar. Sebanyak 49.999 anak menjadi target vaksinasi Covid-19 di Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA -- Upaya percepatan vaksinasi sebagai salah satu strategi penanganan COVID-19 di Kota Yogyakarta terus dilakukan Satgas Penanganan COVID-19 setempat dengan menargetkan sekitar 14.000 vaksinasi per pekan.

"Jumlah tersebut berasal dari program vaksinasi reguler yang dilakukan di fasilitas pelayanan kesehatan dan juga dari kegiatan vaksinasi massal," kata Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Yogyakarta Heroe Poerwadi di Yogyakarta, Ahad (18/7).

Saat ini, layanan vaksinasi reguler dilakukan di 18 puskesmas, 13 rumah sakit, dan dua klinik. Selain itu, dilakukan vaksinasi massal yang digelar tiga kali dalam satu pekan bertempat di GL Zoo bagi siswa SMA dan sederajat, berusia 16 tahun ke atas.

Berdasarkan data, total capaian vaksinasi COVID-19 di Kota Yogyakarta lebih dari 190.000 orang untuk penerima dosis pertama dan 106.000 di antaranya sudah menerima dosis lengkap. "Percepatan vaksinasi kepada anak usia 12 tahun ke atas juga terus kami lakukan. Nanti akan dilakukan bergiliran ke beberapa sekolah," katanya.

Kegiatan vaksinasi untuk anak usia 12 tahun ke atas atau pelajar SD dan SMP tersebut akan dilakukan bergiliran ke sekolah-sekolah berdasarkan wilayah, yaitu sekolah di Yogyakarta bagian utara, selatan, timur, dan barat. "Sasarannya adalah pelajar yang bersekolah di Kota Yogyakarta, tidak hanya pelajar warga Kota Yogyakarta saja," katanya.

Untuk pekerja yang bekerja di Kota Yogyakarta, lanjut Heroe, sudah terlebih dahulumenjadi sasaran program vaksinasi COVID-19 saat vaksinasi tersebut digulirkan sehingga diharapkan seluruhnya sudah mendapat vaksinasi. Bagi warga Kota Yogyakarta yang belum mendapat vaksinasi bisa mendaftar melalui aplikasi Jogja Smart Service (JSS). Pilih menu kesehatan lalu pendaftaran vaksinasi. "Ada beberapa tempat vaksinasi yang bisa dipilih," katanya.

Ia menyebut persediaan vaksin sekitar 40.000 dosis Sinovac namun jumlah tersebut diperkirakan bisa segera habis. "Segera kami ajukan lagi untuk penambahan vaksin agar program tetap berkelanjutan," katanya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Emma Rahmi Aryani mengatakan dari sekitar 190.000 penerima vaksin di Kota Yogyakarta, baru sekitar 100.000 orang yang merupakan warga Kota Yogyakarta. Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta mencatatsasaran vaksinasi yang berusia 12-18 tahun di Kota Yogyakarta mencapai 44.999 orang, sedangkan warga berusia 18 tahun ke atas 311.811 orang.

Guna memenuhi target kekebalan komunal, diharapkan sasaran vaksinasi bagi warga Kota Yogyakarta bisa mencapai sekitar 300.000 orang.

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement