REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK -- Pemerintah Kabupaten Gresik, Jawa Timur menargetkan capaian vaksinasi 70 persen dalam pekan ini. Saat ini jumlah penduduk yang telah divaksin mencapai 520 ribu jiwa, dari total jumlah penduduk sebesar 1,3 juta jiwa.
Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah saat rapat evaluasi pembelajaran tatap muka (PTM) di Gresik, Selasa mengatakan, 70 persen angka kekebalan komunal itu jika dihitung dari total jumlah penduduk adalah sebesar 917 ribu jiwa.
"Selisih angka 397 ribu jiwa inilah yang ditargetkan bisa dikejar dalam 2 minggu ke depan. Dan setiap harinya harus mencapai minimal 10 ribu vaksinasi per hari, oleh karena itu perlu sinergitas yang baik hingga ke tingkat kecamatan dan kelurahan sehingga vaksinasi bisa berjalan lancar," kata Bu Min, sapaan akrab, Aminatun Habibah.
Dia menjelaskan angka akhir persentase vaksinasi per hari ini sebesar 51 persen untuk dosis pertama, dan 20 persen untuk dosis kedua. Angka itu mengalami peningkatan sebesar 13 persen dibanding pekan sebelumnya.