Jumat 14 Jan 2022 08:14 WIB

Ibisma UII Tawarkan Hibah Startup

Total pendanaan sampai Rp 200 juta setiap tahun.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Yusuf Assidiq
Suasana kampus UII.
Foto: Dokumen
Suasana kampus UII.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Inkubasi Bisnis dan Inovasi Bersama (Ibisma) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta terus melakukan sosialisasi terhadap program-program inkubasi yang dimiliki. Salah satunya terkait penerapan UII Business and Innovation Challenge (UBIC) 8.0.

Kepala Ibisma UII, Amarria Dila Sari mengatakan, Ibisma hadir memfasilitasi program-program pembinaan kewirausahaan bagi civitas akademika UII, alumni, maupun masyarakat umum. Dalam rangka melahirkan wirausaha muda yang memiliki keunggulan.

Baik dalam inovasi bisnis, teknologi, kemandirian usaha dan profesionalisme, serta mampu berkontribusi secara signifikan dalam pembangunan ekonomi bangsa Indonesia. Untuk mewujudkan itu, Ibisma terus berusaha melaksanakan program-program terkait.

"Dengan pengembangan inovasi dan teknologi, salah satunya ada UII Business and Innovation Challenge (UBIC)," kata Amarria dalam kick off Program Pra-Startup, Jumat (14/1).

UBIC merupakan kompetisi proposal bisnis dan inovasi lewat mekanisme penjaringan calon-calon startup dari civitas akademika, alumni UII, dan masyarakat DIY. Dengan fasilitas yang berupa inkubasi bisnis dan teknologi intensif selama delapan bulan.

UBIC berikan Hibah Pendanaan Startup Inovasi (pengembangan usaha dan teknologi), total pendanaan sampai Rp 200 juta setiap tahun. Ini kesempatan emas pengusaha muda berkolaborasi dan bersinergi lewat inkubator dan ekosistem kewirausahaan UII.

Ibisma memberikan pula akses pendanaan dari berbagai lembaga seperti Kementerian Koperasi dan UKM sampai Kementerian Dikbud Ristek. Program UBIC 8.0 akan dimulai Januari sampai Agustus 2022, dan seleksi akan dilaksanakan sampai akhir Januari.

Seleksi proposal tenan 1-2 Februari dan pengumuman lolos untuk 30 tenan. Kemudian, kick off program UBIC 2022 dan pelatihan tahap pertama diberikan kepada 30 tenan. Setelah itu, dilaksanakan seleksi kembali dan pelatihan tahap kedua ke 20 tenan.

"Seleksi terakhir untuk 10 tenant terbaik dan coaching tahap ketiga serta funding sampai mentoring bisnis," ujar Amarria.

Amarria menambahkan, peserta-peserta UBIC tidak cuma untuk internal, tapi alumni dan masyarakat bisa mendaftar usaha rintisan. Ibisma UII memberikan fasilitas pendanaan total Rp 200 juta dan berkesempatan mendapat pendanaan mitra-mitra UII.

"Ibisma turut memberikan pelatihan dengan lebih dari 20 kurikulum bersama mentor-mentor yang pakar di bidangnya," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement