Rabu 06 Apr 2022 15:40 WIB

Berkah Ramadhan, dengan Rp 1 Juta Bisa Kuliah di UMP

Program ini tidak berlaku untuk Prodi Farmasi dan Kedokteran.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Yusuf Assidiq
Kampus UMP.
Foto: Dokumen.
Kampus UMP.

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) Banyumas Jawa Tengah meluncurkan program Berkah Ramadhan. Dalam program ini, dengan hanya Rp 1 juta bisa menjadi mahasiswa UMP dan gratis pendaftaran program pascasarjana.

Kepala Biro Publikasi dan Admisi (BPA) UMP, Dr Yudha Febrianta mengatakan, untuk Ramadhan tahun ini UMP mengambil kebijakan pembayaran untuk calon mahasiswa baru tahun akademik 2022-2023 untuk program S1, D3, dan D4 pembayaran registrasi mahasiswa baru dengan Rp 1 juta selama bulan Ramadhan. Program ini tidak berlaku untuk Prodi Farmasi dan Kedokteran.

“Ketentuan pembayaran berlaku bagi seluruh program studi kecuali Prodi Farmasi dan Fakultas Kedokteran. Sementara untuk program pascasarjana free biaya pendaftaran selama bulan Ramadhan 1443 H,” kata Dr Yudha, Rabu (6/4/2022).

Dr Yudha mengatakan, UMP sudah membuka penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2022-2023 yang terbagi dalam tiga gelombang. Gelombang pertama mulai dari bulan November 2022 hingga Maret 2022, gelombang kedua pada bulan April hingga Juni 2022, dan gelombang ketiga pada bulan Juli hingga Agustus 2022.

Ia menjelaskan alur pendaftaran untuk semua jalur, yakni dengan membuat akun pendaftaran, informasi akun pendaftaran dikirim melalui surat elektronik (email) dengan klik online.pmb.ump.ac.id lalu login ke sistem, mengisi data diri, data orang tua data sekolah, dan memilih jalur pendaftaran.

Selanjutnya, calon mahasiswa bisa memilih jalur seleksi, pilih program studi (prodi), dan melengkapi persyaratan masing masing jalur. Setelah mendapatkan kode bayar berupa nomor pendaftaran, selanjutnya membayar biaya pendaftaran melalui ATM, e-banking, atau teller bank, baik BRI, Bank Syariah Mandiri, maupun Bank Jateng Syariah.

"Proses seleksi untuk jalur regular CBT bisa memilih tes di PMB atau mandiri dengan laptop atau telepon pintar dari rumah. Selanjutnya mendapatkan surat pengumuman yang dapat diunduh melalui akun masing-masing dan lakukan registrasi," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement