REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Tahun 2022 memang sudah berlalu. Namun pada tahun tersebut banyak anime populer dan hits yang sayang untuk dilewatkan. Republika sudah mengumpulkan sejumlah anime populer dan paling banyak ditonton selama 2022.
Bagi penggemar anime yang belum sempat menyaksikan, maupun yang baru akan mengikuti serial anime, ada beberapa anime yang patut untuk ditonton. Berdasarkan laporan dari Disney+ Japan, anime Spy X Family dan Summer Time Rendering menduduki peringkat teratas serial yang paling banyak ditonton pada 2022 di layanan tersebut
Berikut top 10 anime paling banyak ditonton di layanan streaming Disney+:
1. Spy X Family
2. Summer Time Rendering
3. Chainsaw Man
4. Mobile Suit Gundam: The Witch from Mercury
5. Bleach
6. Urusei Yatsura
7. Jujutsu Kaisen
8. Demon Slayer
9. Blue Lock
10. Attack on Titan
Tidak hanya di layanan streaming Disney+, Spy X Family juga mendominasi di layanan streaming lain yakni Amazon Prime Video. Di Prima Video, anime lain seperti Blue Lock dan Lycoris Recoil turut naik ke puncak chart, termasuk Bocchi the Rock yang juga masuk dalam daftar top 10.
Berikut daftar top 10 anime yang paling banyak diputar di Prime Video:
1. Spy X Family
2. Chainsaw Man
3. Blue Lock
4. Lycoris Recoil
5. My Hero Academia
6. Shin Chan
7. Bleach
8. Made In Abyss
9. Bocchi the Rock!
10. Mobile Suit Gundam: The Witch from Mercury
Tidak terkecuali di layanan Netflix, Spy X Family juga mendominasi serial anime yang paling banyak ditonton. Di Netflix, One Piece dan JoJo's Bizarre Adventure juga masuk dalam daftar anime yang banyak ditonton. Berikut daftarnya:
1. Spy X Family
2. Chainsaw Man
3. Demon Slayer
4. One Piece
5. JoJo's Bizarre Adventure
6. Summer Time Rendering
7. Jujutsu Kaisen
8. Blue Lock
9. Romantic Killer
10. Kingdom