REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Persis akan menjalani laga pertama di putaran kedua Liga 1 2022/2023 dengan menghadapi Dewa United. Pertandingan pekan ke-18 tersebut akan berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (14/1/2023) pukul 18.30 WIB.
Pelatih Persis Solo Leonardo Medina menyampaikan kesiapan timnya jelang menghadapi Dewa United. Menurutnya pemain telah memberikan yang terbaik di setiap sesi latihan untuk meraih hasil maksimal.
“Kita telah bekerja dengan keras dan fokus pada permainan di area sepertiga akhir. Saya sangat senang karena para pemain selalu memberikan seratus persen di setiap sesi latihan yang dijalani. Jika kita memberikan fokus yang terbaik di lapangan, saya rasa kita mampu mendapatkan hasil yang terbaik,” kata Leo.
Pergantian pelatih kepala Dewa United Jan Olde Riekerink sebagai pelatih kepala baru Eks pelatih Jong Ajax tersebut menurut Leo menjadi tantangan tersendiri bagi Laskar Sambernyawa.
“Ketika sebuah tim mengganti pelatih, pada umumnya pemain akan menunjukkan yang terbaik agar dapat menjadi pilihan utama. Mungkin ini akan menjadi tantangan bagi kita. Laga mungkin akan menjadi ketat, tapi kita sangat percaya diri untuk menghadapi Dewa United,” ungkapnya.
Senada dengan itu, Jaimerson Xavier juga turut menyampaikan kesiapan para penggawa Laskar Sambernyawa. Menjalani sesi latihan yang ketat selama sepekan terakhir, Jaimerson yakin Persis dapat meraih tiga poin pada laga esok hari.
“Kita memiliki persiapan yang baik bersama Coach Leo. Kita menjalani latihan yang keras, karena semua mengerti Dewa United memiliki pelatih baru. Tapi kita juga telah bekerja dengan keras dan semoga dapat meraih tiga poin,” tegas dia.