REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Pemain bertahan Persis Solo, Fabiano Beltrame, dikabarkan mengalami cedera ligamen usai melawan Persikabo 1973 di Maguwoharjo, Ahad (23/1/2023) lalu. Fabiano terpaksa meninggalkan lapangan hijau di awal pertandingan pada menit ke-17.
Dokter tim Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo mengatakan, bahwa setelah Fabiano menjalani medical check-up disimpulkan mengalami robekan komplet pada tendon achilles. "Dengan cedera kompleks ligamen anterior talofibular ligament (ATFL) dan calcaneofibular ligament (CFL). Setelah ini, Fabiano akan menjalani operasi rekonstruksi tendon achilles untuk langkah penanganan," kata dia, Rabu (25/1/2023).
Ia menjelaskan kemungkinan cedera disebabkan oleh benturan selama pertandingan. Namun, hal tersebut diperparah karena diperkirakan salah penempatan ketika jatuh.
“Fabiano berebut bola dengan punggawa Persikabo, dan pada insiden itu kemungkinan terjadi benturan ringan yang kemudian dilanjut dengan salah tumpuan atau salah mendarat, sehingga menyebabkan cedera. Tidak ada benturan berat, cedera ini diakibatkan karena salah tumpuan ketika mendarat,” ujarnya.
Atas kondisi itu, Iwan memperkirakan Fabiano paling lama akan absen selama setahun. Pasalnya ia harus melakukan penyembuhan. "Fabiano harus menepi dari lapangan untuk melakukan proses penyembuhan, dan diperkirakan akan kembali merumput setelah 10-12 bulan," kata dia.
Sebelumnya, Fabiano harus keluar lapangan dan digantikan oleh Sutanto Tan. Laga tersebut pun berakhir dengan skor sama kuat 1-1.
Sejauh ini, di bawah nahkoda Leonardo Medina, Persis Solo belum sekalipun mengalami kekalahan di lima pertandingan terkahir. Hasilnya, tiga kali imbang dan dua kali menang. Sedangkan di klasemen sementara, Persis menempati urutan ke 12 dengan torehan 24 poin.