Rabu 22 Feb 2023 08:37 WIB

TWICE Bakal Gelar Tur Dunia, Sambangi Tokyo Hingga New York

Jadwal tur bagian pertama telah disampaikan agensi.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Yusuf Assidiq
Grup TWICE
Foto: Wikimedia
Grup TWICE

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Grup K-Pop perempuan, TWICE, akan segera menggelar tur dunia. Jadwal tur bagian pertama telah disampaikan agensi pada Rabu (22/2/2023) tengah malam.

Dilansir dari laman Allkpop pada Rabu (22/2/2023),  tur dunia kelima ini akan bertemakan Ready to be. Mengenai tur dunia ini, agensi juga telah mengumumkan tanggal-tanggal yang akan dilaksanakan tur tersebut.

Dengan kata lain, ini termasuk informasi kota-kota di sejumlah negara yang akan dikunjungi Nayeon dan timnya. Berdasarkan informasi tersebut, tempat tur dunia kelima Twice akan dilaksanakan di Seoul, Korea Selatan.

Persinggahan pertama ini akan diselenggarakan pada 15 April 2023 di KSPO DOME. Selanjutnya, TWICE akan menggelar tur dunia di Qudos Bank Arena, Sydney, pada 3 Mei dan di Rod Laver Arena, Melbourne, pada 6 Mei 2023.

Kemudian melaksanakan tur di Yanmar Stadium Nagai, Osaka, pada 13 sampai 14 Mei. Lalu di Ajinomoto Stadium, Tokyo, mulai 20 sampai 21 Mei 2023.

TWICE juga tercatat akan mengunjungi Sofi Stadium, Los Angeles, pada 10 Juni 2023. Berikutnya, juga akan berhenti di Oakland Arena pada 13 Juni dan Tacoma Dome, Seattle, pada 16 Juni 2023.

Kemudian juga akan diselenggarakan di Globe Life Field, Dallas, pada 21 Juni lalu di Toyota Center, Houston, pada 24 Juni. Selanjutnya, juga diadakan di United Center, Chicago, pada 28 Juni 2023.

Tur juga akan dilaksanakan di Scotiabank Arena, Toronto, pada 2 Juli. Kemudian di Metlife Stadium, New York, pada 6 Juli 2023. Lalu terakhir diselenggarakan di Truist Park, Atlanta, pada 9 Juli.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement