Selasa 25 Apr 2023 11:16 WIB

Libur Lebaran, Ribuan Wisatawan Lokal dan Mancanegara Padati Gunung Bromo

Kuota maksimal kunjungan di Gunung Bromo adalah 2.202 orang per hari.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Yusuf Assidiq
Petugas berjaga di pintu masuk wisata Gunung Bromo, Wonokitri, Tosari, Pasuruan, Jawa Timur.
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Mada/Zk/rwa.
Petugas berjaga di pintu masuk wisata Gunung Bromo, Wonokitri, Tosari, Pasuruan, Jawa Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Ribuan wisatawan dilaporkan memadati wisata alam Gunung Bromo selama libur Lebaran 2023. Hal ini terutama berdasarkan data pengunjung dari 22 hingga 24 April 2023.

Kepala Bidang PTN Wilayah I, Bambang Suriyono mengungkapkan, jumlah kunjungan ke Gunung Bromo selama tiga hari tersebut telah mencapai 4.613 orang. Jumlah ini tidak hanya berasal dari wisatawan lokal tetapi juga mancanegara.

Adapun rinciannya, total ada 723 wisatawan mengunjungi Bromo pada 22 April 2023. "Jumlah ini terdiri atas 703 wisatawan lokal dan 20 wisatawan mancanegara," jelasnya saat dikonfirmasi Republika, Selasa (25/4/2023).

Pada hari berikutnya, Bambang mengatakan, tercatat ada 1.688 orang mengunjungi Bromo. Jika dirincikan, yakni 1.653 wisatawan lokal dan 35 wisatawan mancanegara.

 

Sementara itu, pada 24 April dilaporkan ada 2.202 wisatawan mendatangi Gunung Bromo. Jumlah ini terdiri atas 2.177 wisatawan lokal dan 25 wisatawan mancanegara.

Total jumlah kunjungan pada tanggal tersebut termasuk tertinggi selama libur Lebaran. "Dan kuota maksimal kunjungan di Gunung Bromo adalah 2.202 orang per hari," kata dia menambahkan.

Gunung Bromo dengan ketinggian sekitar 2.329 mdpl termasuk gunung aktif yang terletak di Provinsi Jawa Timur (Jatim). Lokasi tepatnya berada di empat wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang, dan Kabupaten Malang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement