Kamis 26 Aug 2021 19:48 WIB

Pendaftaran Calon Dirut PDAM Surabaya Diperpanjang

Perpanjangan ini karena sepinya peminat bursa calon Dirut PDAM yang mendaftar.

Tempat pengolahan air milik PDAM Surabaya.
Foto: Wordpress
Tempat pengolahan air milik PDAM Surabaya.

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Panitia Seleksi (Pansel) Direksi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Surya Sembada Kota Surabaya memperpanjang masa pendaftaran calon direktur utama PDAM selama dua pekan ke depan karena sepi peminat. Ketua Pansel Direksi PDAM Surya Sembada Kota Surabaya Wawan Aris Widodo di Surabaya, Kamis (26/8), mengatakan, perpanjangan masa pendaftaran formasi dirut hingga 8 September 2021 ini dilakukan untuk memastikan jumlah kecukupan pendaftar.

"Apalagi, berdasarkan dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, setiap tahapan seleksi itu ada peserta yang dinyatakan gugur," katanya.

Menurut dia, perpanjangan pendaftaran tersebut berdasarkan Keputusan Wali Kota Nomor 188.45/139/436.1.2/2021 Tahun 2021 serta Keputusan Panitia Seleksi Direksi PDAM Surya Sembada Kota Surabaya Nomor 04 tahun 2021 Tentang Perpanjangan Pendaftaran Tahap 2 untuk Posisi Direktur Utama. 

Aris menjelaskan, tahapan seleksi itu ada tiga, yakni seleksi administrasi, Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) dan Wawancara Akhir. Tiap tahapan itu satu banding tiga yang gugur. Maka paling tidak, atau paling aman itu pendaftar (ada) 10 orang.

Terlebih lagi, kata Wawan, saat ini jumlah pendaftar pada formasi Direktur Utama masih tujuh orang. Sedangkan untuk formasi Direktur Layanan dan Direktur Operasi, telah memenuhi kecukupan jumlah pendaftar.

"Sehingga ketika yang daftar tujuh orang, maka kami takutkan pada tahap wawancara akhir, nanti tinggal satu orang saja. Sehingga kita tidak punya pembandingnya," ujarnya.

Meski demikian, kata dia, pihaknya memastikan bahwa proses seleksi direksi PDAM Surya Sembada akan dilakukan secara selektif. Ketegasan ini dilakukan tak hanya untuk formasi calon Direktur Utama, melainkan pula pada formasi direktur layanan dan direktur operasi.

"Proses itu betul-betul kita lakukan sedemikian rupa, karena kami ingin mendapatkan yang terbaik. Terus terang kami juga sangat berhati-hati. Apalagi kendali organisasi ada di direktur utama," ujarnya.

Ketua Dewan Pengawas PDAM Surya Sembada Kota Surabaya ini juga menyatakan, bahwa tahapan seleksi administrasi bakal dilakukan secara bersama. Artinya, seleksi administrasi pada ketiga formasi dilakukan bersama, sembari menunggu jumlah pendaftar pada Direktur Utama terpenuhi.

"Sehingga kami menyaring sesuai dengan persyaratan yang diumumkan di media massa," katanya.

Sebagai informasi, data per tanggal 16 Agustus 2021, jumlah pendaftar calon direksi PDAM Surya Sembada Kota Surabaya mencapai 52 orang. Jumlah tersebut, terdiri dari pendaftar pada formasi Direktur Utama tujuh orang, Direktur Operasi 12 orang dan Direktur Layanan 33 orang. Untuk ketentuan serta persyaratan dan kualifikasi bagi calon pelamar, dapat diakses melalui laman https://surabaya.go.id.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement