Selasa 12 Oct 2021 11:44 WIB

PSIM Yogyakarta Optimistis Lolos Delapan Besar Liga 2

Kondisi para pemain saat ini dalam keadaan baik.

Rep: Binti Sholikah/ Red: Fernan Rahadi
Para pemain PSIM Yogyakarta berlatih di kandang di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta (ilustrasi).
Foto: Republika/ Wihdan
Para pemain PSIM Yogyakarta berlatih di kandang di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- PSIM Yogyakarta bakal melakoni laga melawan Persis Solo pada pekan ketiga Liga 2 Grup C di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa (12/10). PSIM Yogyakarta menargetkan meraih tiga poin dan optimistis lolos delapan besar Liga 2.

Pelatih kepala PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro, kondisi para pemain saat ini dalam keadaan baik. PSIM sudah melakukan evaluasi dari semua aspek.

"Semua aspek, fisik, taktik, teknik semua kita lakukan, harapannya besok pemain bisa tampil lepas dan energik. Tapi apapun hasilnya saya percaya pemain sudah berjuang untuk memenangkan pertandingan besok," kata Seto saat konferensi pers secara virtual, Senin (11/10).

Seto menilai, Persis Solo merupakan tim yang cukup bagus dari segala hal, terutama materi pemain. Kedalaman tim dinilai cukup merata. Dari semua klub di Liga 2, Persis Solo dinilai memiliki komposisi pemain yang ideal. Karenanya, PSIM mengantisipasi dari semua lini. Namun, pertandingan sepak bola sifatnya situasional, semua ditentukan dalam 90 menit di lapangan.

"Antisipasi jelas kami antisipasi dari semua pemain, tidak hanya satu atau dua pemain tapi semua pemain kami waspadai. Harapannya pertandingan besok berjalan lancar, baik, enak ditonton dan hasil terbaik buat kami, bisa menang disana," katanya.

Menurutnya, setiap kompetisi pasti ada perubahan di dalam setiap tim. PSIM yang ada saat ini berbeda dengan tim yang lalu. Saat ini, semua klub di grup C, termasuk PSIM, masih punya peluang untuk lolos delapan besar atau bahkan degradasi.

"Dengan melihat perkembangan-perkembangan, artinya kami tetap optimistis untuk lolos delapan beaar. Kita lewati dari tahap ke tahap, harapannya dengan dua pertandingan kemarin kita bisa menjadikan pembelajaran. Ini sudah kita berikan motivasi-motivasi kepada pemain," jelasnya.

Sementara itu, salah satu pemain PSIM Yogyakarta, Nanda Nurrandi, menyatakan timnya akan bermain semaksimal mungkin untuk mencapai hasil yang maksimal. Dia juga menilai dukungan dari para suporter menjadi motivasi kami agar PSIM lebih baik ke depannya.

"Kami akan mencoba semaksimal mungkin untuk pertandingan besok. Untuk suporter PSIM, tonton dan doakan kami dari rumah agar kami mendapat hasil maksimal dalam pertandingan besok," harapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement