Senin 09 Jan 2023 12:54 WIB

Album 'Sensory Flows' Bakal Menandai 'Comeback' Yesung Super Junior

Sebelumnya, dia hanya merilis empat mini album di Korea.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Yusuf Assidiq
 Yesung Super Junior akan mengeluarkan album baru
Foto: Tangkapan layar
Yesung Super Junior akan mengeluarkan album baru

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL  --  Ada banyak artis K-Pop yang akan comeback untuk mengeluarkan album baru pada Januari 2023. Salah satu selebritas yang akan melakukannya adalah Yesung Super Junior.

Dilansir dari laman Allkpop pada Senin (9/1/2023), Yesung akan merilis album penuh pertamanya pada 25 Januari pukul 18.00 KST (waktu Korea Selatan). Dengan kata lain, album tersebut akan dirilis sekitar pukul 20.00 WIB.

Album tersebut rencananya berjudul Sensory Flows. Perilisan album penuh ini akan menjadi tonggak pertama bagi Yesung Super Junior di Korea Selatan.

Pasalnya, Yesung yang debut solo pada 2016 melalui lagu Here I am ini belum pernah merilis jenis album tersebut di Negeri Ginseng. Sebelumnya, dia hanya merilis empat mini album di Korea dan satu album penuh di Jepang.

Yesung memiliki nama lengkap sebagai Kim Kang-hoon dan nama lahir Kim Jong-woon. Dia debut sebagai penyanyi di grup Super Junior pada 2005. Grup ini berada di bawah naungan agensi besar di Korea Selatan, yakni SM Entertainment.

Yesung sendiri tercatat lahir pada 24 Agustus 1984. Selain sebagai penyanyi, dia juga dikenal sebagai penulis lagu dan aktor. Bahkan, dia juga sempat menjajal sebagai pengisi radio dan pembawa acara televisi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement