REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Perjalanan Kereta Api (KA) Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) terganggu pada Rabu (12/11/2025) siang setelah salah satu rangkaian KA 539 relasi Yogyakarta–YIA mendadak mogok di jalur antara Stasiun Wates (WT) dan Stasiun Kedundang (KDG), tepatnya di Km 509+3/4. Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB dan membuat perjalanan kereta terhenti cukup lama di wilayah Kabupaten Kulonprogo.
Dalam keterangan yang diterima Republika, PT Railink, sebagai operator KA Bandara YIA, membenarkan adanya gangguan tersebut dan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan.
"Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami pelanggan. Seluruh tim telah dikerahkan untuk menangani gangguan secepat mungkin dan memastikan keselamatan serta kenyamanan pelanggan tetap menjadi prioritas utama," ujar Manager Komunikasi Perusahaan PT Railink, Ayep Hanapi, dalam keterangan tertulis, Rabu (12/11/2025).
Ayep menjelaskan gangguan terjadi karena kendala teknis pada rangkaian KA 539 yang berangkat dari Stasiun Yogyakarta pada pukul 11.03 WIB. Penanganan darurat langsung dilakukan dengan berkoordinasi dengan Daerah Operasi 6 Yogyakarta, PPKA Wates dan Kedundang, serta petugas lapangan untuk mempercepat proses pemulihan.
"Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik, termasuk kompensasi penuh bagi pelanggan yang terdampak. Kami juga melakukan evaluasi teknis agar kejadian serupa tidak terulang di kemudian hari," katanya.
Untuk memastikan penumpang tetap bisa melanjutkan perjalanan, seluruh penumpang KA 539 dialihkan menggunakan kendaraan darat seperti bus dan mobil yang disediakan menuju Bandara YIA. Selain itu, PT Railink juga memberikan pengembalian biaya (refund) 100 persen bagi penumpang yang terdampak dan memilih untuk tidak melanjutkan perjalanan.
Penumpang Panik, Turun ke Rel dan Cari Tumpangan
Mogoknya KA Bandara ini sempat menimbulkan kepanikan di antara penumpang. Seperti video yang beredar di media sosial, banyak penumpang yang keluar dari gerbong sambil membawa koper untuk mencari alternatif transportasi menuju bandara. Mereka terlihat turun ke rel menggunakan tangga bambu atau kursi panjang milik warga sekitar.
Beberapa di antaranya bahkan berlari ke tepi jalan desa untuk mencegat kendaraan yang lewat, mulai dari mobil pribadi, truk, hingga ojek, agar tidak tertinggal pesawat.
Dari narasi yang disampaikan para penumpang menunggu lebih dari 40 menit tanpa kejelasan. Ada yang dalam perjalanan dinas menuju Jakarta dengan jadwal penerbangan pukul 13.00 WIB.
"Mogok, katanya anginnya habis, (hampir) sejam (menunggu di dalam kereta -red), mau ke Medan jam 12.50 WIB," kata salah satu penumpang dalam video yang diunggah di akun Instagram @jejak_kulonprogo.
Hingga siang hari, petugas dari Daop 6 Yogyakarta dan tim teknis Railink masih bekerja di lokasi untuk memperbaiki rangkaian yang mengalami gangguan. Evaluasi menyeluruh akan dilakukan terhadap kondisi teknis rangkaian serta sistem pemeliharaannya untuk memastikan keandalan armada di masa mendatang.KA Bandara YIA Mogok di Tengah Perjalanan, Penumpang Berhamburan Cari Kendaraan ke Bandara