REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Manga Chainsaw Man bagian kedua akan segera diluncurkan. Shonen Jump+ milik Shueisha melalui akun Twitter resminya baru saja mengungkapkan bahwa karya dari mangaka Tatsuki Fujimoto tersebut akan diluncurkan pada 13 Juli 2022 mendatang.
Bagian kedua manga Chainsaw Man ini akan diluncurkan di layanan Shonen Jump+ dengan judul Gakko-hen (School Arc). Dilansir dari ANN, Assistant Editor in Chief Shonen Jump+, Yuta Momiyama mengatakan bahwa serial tersebut juga akan hadir di layanan MANGA Plus, yang mana layanan ini juga bagian dari Shueisha.
Lanjutan dari serial ini akan dihadirkan dalam berbagai bahasa, selain bahasa Jepang. Mulai dari bahasa Inggris, Spanyol, Thailand, Prancis, dan Portugis.
Fujimoto sendiri memulai debut serial Chainsaw Man di Weekly Shonen Jump pada Desember 2018 lalu. Bagian pertama dari Chainsaw Man berfokus pada Koan (Public Safety) arc yang sudah berakhir di Desember 2020.
Viz Media telah menerbitkan serial Chainsaw Man secara simultan, baik dalam bentuk digital maupun cetak. Begitu pun dengan MANGA Plus yang juga menerbitkan serial ini dengan bahasa Inggris dalam bentuk digital.
Serial ini juga telah memenangkan beberapa penghargaan. Salah satunya mendapat penghargaan Shogakukan Manga Award ke-66 di 2021 pada kategori Best Shonen Manga.
Chainsaw Man juga akan diadaptasi dalam versi anime dan dijadwalkan dirilis di 2022 ini. Digarap oleh MAPPA Studio, Chainsaw Man menjadi anime yang paling ditunggu meskipun belum diinformasikan lebih lanjut tanggal pasti rilis versi animenya.
Selain itu, Shonen Jump+ juga menyebut bahwa Fujimoto akan menerbitkan one-shot (manga pendek) berkolaborasi dengan mangaka lain yakni Oto Toda. One-shot tersebut dijadwalkan akan dirilis pada 4 Juli yang berjudul Futsu ni Kiitekure (Listen to Me Normally).
Sementara itu, one-shot lainnya dari Fujimoto berjudul Goodbye, Ery juga akan diterbitkan dalam versi cetak pada 4 Juli mendatang. One-shot ini sendiri sudah diluncurkan pada 11 April 2022 lalu dengan total 200 halaman.