REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tanoto Foundation kembali membuka pendaftaran program beasiswa dan pengembangan kepemimpinan yang dikenal dengan nama program Transformasi Edukasi untuk Melahirkan Pemimpin masa Depan (Teladan). Beasiswa Teladan merupakan bagian dari komitmen untuk mengembangkan sumber daya manusia di Indonesia.
Skills mismatch tersebut meliputi soft skill, kemampuan kepemimpinan, kolaborasi, integritas, dan sebagainya. Program Beasiswa Teladan merupakan salah satu inisiatif Tanoto Foundation dalam mengembangkan pemimpin masa depan dan membangun generasi unggul yang tangguh serta siap berkontribusi positif untuk Indonesia.
Beasiswa Teladan ditujukan untuk mahasiswa reguler program sarjana yang berada di semester pertama di 10 perguruan tinggi mitra program Teladan yaitu IPB University, Institut Teknologi Bandung, Universitas Brawijaya, Universitas Diponegoro, Universitas Gadjah Mada, Universitas Hasanudin, Universitas Indonesia, Universitas Mulawarman, Universitas Riau, dan Universitas Sumatra Utara.
Pendaftaran Beasiswa Teladan angkatan 2025 dibuka pada 17 Agustus 2024 dan berakhir pada 1 Oktober 2024. Tahapan seleksi program beasiswa Teladan terdiri dari tiga tahapan, yaitu seleksi administrasi, asesmen potensi kepemimpinan, dan wawancara.