Kamis 23 Feb 2023 12:03 WIB

Gratis, Warga Bisa Latihan Praktik Ujian SIM di Polsek Berbah

Syaratnya cukup menggunakan helm dan diantar oleh kerabat yang telah memiliki SIM.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Fernan Rahadi
Latihan berkendara motor (ilustrasi).
Foto: ANTARA/Arif Firmansyah
Latihan berkendara motor (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Kapolsek Berbah, Kompol Parliska Febrihanoto, mengatakan warga Kapanewon Berbah, Sleman, yang ingin mengajukan permohonan SIM kini bisa latihan uji praktik mengendarai sepeda motor di Mapolsek Berbah, Sleman. Sebab 

Ujian praktik bagi permohonan SIM sepeda motor seperti lintasan zig zag dan angka delapan selama ini menjadi ketakutan tersendiri bagi pemohon SIM.

"Jadi warga bisa memanfaatkan ini secara gratis," kata Parliska dalam keterangan tertulisnya, Kamis (23/2).

Parliska mengatakan warga masyarakat yang ingin berlatih bisa memanfaatkan fasilitas tersebut. Syaratnya cukup menggunakan helm dan diantar oleh kerabat yang telah memiliki SIM.

"Silakan, nanti akan ada anggota dari Polsek Berbah yang akan mendampingi, sampai bisa," ujarnya. 

Sementara itu Kabidhumas Polda DIY, Kombes Pol Yuliyanto, mengungkapkan inovasi Kapolda DIY tersebut bantinya akan diaplikasikan di mapolsek sejajaran Polda DIY yang memiliki halaman luas. 

"Polsek-polsek yang memiliki halaman luas nanti dibuat fasilitas untuk berlatih ujian praktik berkendara sepeda motor, agar pemohon bisa lulus sewaktu ujian praktik," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement