Jumat 21 Apr 2023 05:57 WIB

Terima Banyak Pemudik, Pemkot Yogya Pastikan Ketertiban Selama Libur Lebaran

Sebanyak lima juta orang diperkirakan masuk ke Kota Yogyakarta.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Yusuf Assidiq
Balai Kota Yogyakarta.
Foto: Yusuf Assidiq.
Balai Kota Yogyakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta memastikan ketertiban selama libur Lebaran 2023 ini terkendali. Sekda Kota Yogyakarta, Aman Yuriadijaya mengatakan, koordinasi dengan berbagai instansi terkait dan elemen masyarakat sudah dilakukan untuk menjaga ketertiban mengingat akan banyaknya pendatang/pemudik yang masuk ke Yogyakarta tahun ini.

Dengan melibatkan berbagai elemen, mulai dari Polri, TNI, dan instansi terkait di Pemkot Yogyakarta, konteks penanganan libur Lebaran dari sisi ketertiban dan keamanan di Kota Yogyakarta sudah dipersiapkan seoptimal mungkin.

"Kami bentuk satu koordinasi pada berbagai aspek. Jadi segala hal berkaitan dengan libur Lebaran kita upayakan persiapannya optimal, dengan melibatkan berbagai elemen dan sektor organisasi perangkat daerah,” kata Aman.

Pihaknya juga berharap agar masyarakat dapat menempatkan tamu-tamu yang datang ke Yogyakarta untuk diberikan pelayanan dengan optimal.

Penjabat (Pj) Wali Kota Yogyakarta, Sumadi, juga meminta masyarakat dapat menerima dengan baik pendatang maupun pemudik yang masuk selama libur Lebaran. Menurutnya, kedatangan pendatang/pemudik ke Yogyakarta merupakan berkah khususnya untuk masyarakat Yogyakarta itu sendiri.

"Kota Yogya itu selalu menarik untuk dikunjungi, apalagi pada momen libur Lebaran ini. Untuk itu mari kita semua terima para wisatawan dan pemudik ini dengan baik, sesuai dengan citra kita sebagai Kota Budaya dan Kota Wisata yang baik," kata dia.

Sumadi menuturkan, ada pergerakan 123 juta orang melakukan kegiatan mudik yang akan bertumpuk di Pulau Jawa. Sedangkan, lebih dari lima juta orang diantaranya akan masuk ke Kota Yogyakarta.

“Menurut perkiraan kita akan kedatangan sekitar 5,8 hingga 7 juta orang yang masuk wilayah Kota Yogya, baik mereka yang mudik ataupun wisatawan. Ini merupakan angka yang luar biasa, ditambah penduduk Kota Yogya sekitar 400 ribu orang, kita jaga bersama ketertiban, keamanan, dan kebersihan,” ujar Sumadi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement