Kamis 28 Sep 2023 16:57 WIB

Rakernas PDIP Bakal Umumkan Cawapres Ganjar? Begini Jawaban Gibran

Undangan ke rakernas sudah diterima sejak beberapa pekan yang lalu.

Rep: Muhammad Noor Alfian/ Red: Yusuf Assidiq
 Wali Kota Solo Gibran Rakabuming.
Foto: Muhammad Noor Alfian
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bakal bertandang ke Jakarta untuk menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP yang digelar pada 29 September hingga 1 Oktober 2023.

"Dapat (undangan) sudah dapat dari beberapa pekan yang lalu. Jumat kami berangkat," kata Gibran.

Putra sulung Presiden Jokowi ini mengatakan dia akan berangkat bersama sejumlah tokoh dari Kota Solo. Di antaranya Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa dan Ketua DPRD Solo Budi Prasetyo. Ia juga mengatakan tak perlu mengambil cuti lantaran rakernas dilangsungkan di akhir pekan.

"Pak Wakil, Pak Ketua Dewan, iya konsolidasi selama tiga hari penuh usulan. Nggak cuti kan Jumat siang, Sabtu, Minggu di sana. Senin balik kerja nggak ganggu jam kerja," jelasnya.

Suami Selvi Ananda itu mengaku tidak ada arahan khusus untuk Rakernas PDIP. Namun, jika diminta laporan dia akan menyampaikan hal tersebut.

"Nggak ada arahan khusus, saya mengikuti para pimpinan saja, kalau dimintai laporan ya akan saya laporkan bahwa situasi masih kondusif," kata dia.

Ditanya apakah akan ada pengumuman cawapres dari PDIP, Gibran mengaku tidak tahu. "Nggak tahu ya (ada pengumuman cawapres)," ujarnya singkat.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan berpidato pada rapat kerja nasional (rakernas) partai tersebut.

"Pidato Bu Mega akan dilakukan. Demikian pula Bapak Presiden Jokowi, dilakukan di Kemayoran," kata Hasto saat ditemui di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Selasa.

Selain pidato Megawati dan Jokowi, Hasto juga mengisyaratkan PDI Perjuangan mengundang bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo. "Ya (mengundang bakal cawapres), satu-satu," kata dia.

Ia menjelaskan Rakernas PDI Perjuangan dilakukan selama tiga hari, yakni mulai Jumat (29/9) hingga Ahad (1/10). Pada hari pertama, PDI Perjuangan akan membahas masalah pangan.

Dijelaskan Hasto, isu pangan menjadi fokus pembahasan rakernas hari pertama PDI Perjuangan karena pihaknya ingin mendorong paradigma agar kesejahteraan petani dan kebijakan politik pangan menjadi terintegrasi.

"Kalau Jumat itu menunjukkan perhatian utama PDIP dan calon presiden terhadap masalah pangan, karena pangan terbukti menjadi lambang supremasi negara di dunia internasional. Pada hari kedua rakernas berfokus pada pembekalan caleg, termasuk spirit antikorupsi," kata dia.

Pada hari terakhir, rakernas khusus akan membahas Pemilu Presiden 2024. Terkait hal ini, Hasto tidak dapat memastikan apakah sosok bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo akan diumumkan.

"Pada hari ketiga, itu (fokus) pada pemenangan pemilu Pak Ganjar Pranowo. Apakah mau diumumkan atau tidak (bakal cawapres), nanti menunggu dari Ibu Megawati Soekarnoputri," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement