Senin 23 Oct 2023 10:54 WIB

Sempat Padam, Karhutla Terjadi Lagi di Gunung Lawu

Puluhan personel BPBD Jatim dikerahkan lakukan pemadaman.

Api kebakaran hutan Gunung Lawu terlihat dari Magetan, Jawa Timur (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Api kebakaran hutan Gunung Lawu terlihat dari Magetan, Jawa Timur (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MAGETAN -- BPBD Jawa Timur kembali mengirimkan personel untuk membantu memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi lagi di kawasan Gunung Lawu yang sebelumnya telah reda.

Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto saat meninjau lokasi kebakaran hutan di wilayah Cemoro Sewu, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, mengatakan karhutla kembali terjadi di Gunung Lawu sejak sepekan terakhir.

Kali ini api membakar di wilayah sisi Magetan, tepatnya di Petak 73B, RPH Sarangan, wilayah Desa Getasanyar, Kecamatan Sidorejo, dan Petak 51B-1, RPH Bedagung yang masuk wilayah Desa Ngiliran, Kecamatan Panekan.

"Untuk luasan yang terdampak kebakaran Gunung Lawu saat ini masih dalam proses pendataan," ujar dia.

Pada kesempatan ini, BPBD Jatim menerjunkan 24 personel pasukan pemadaman jalur darat untuk bergabung membantu pemadaman karhutla di Gunung Lawu.

Selain itu, 22 personel dengan dua unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dari Surabaya juga turut bergabung dan berkolaborasi dalam penanganan kebakaran hutan kali ini.

Tak hanya pasukan jalur darat, Tim BPBD Jatim juga membawa sejumlah bantuan logistik dan peralatan untuk mendukung aksi pemadaman yang dilakukan tim gabungan dari berbagai elemen ini.

Adapun jenis bantuan tersebut, berupa, alat pelindung diri (APD) lima set, sekop enam pcs, cangkul tujuh pcs, parang tiga pcs, jet shooter dua unit, kacamata "googles" 10 pcs, masker 120 pcs, sepatu boots 18 pasang, dan kaos lapangan 200 Pcs.

"Dalam tiga hari ini, tim gabungan jalur darat terus berfokus pada pembuatan ilaran atau sekat bakar guna mencegah perluasan kobaran api," kata dia.

Hingga akhir pekan ini, total panjang ilaran (sekat bakar) yang telah dibuat telah mencapai sekitar 7.610 meter.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement